MENULIS 500 KATA PER HARI

Image
MEMBIASAKAN DIRI MENULIS 500 KATA PER HARI Oleh : Peri Irawan* Bagaimana caranya membiasakan diri menulis 500 kata per hari? Menurut pribadi saya untuk melakukan itu, ya cukup hanya menyediakan waktu luang dan kemudian menulis langsung menulis saja. Menulis berbagai banyak hal, kata demi kata namun tetap berprinsip runut, enak dibaca sesuai kaidah penulisan dan tata bahasa yang benar. Menulis tentang pembahasan apapun tanpa batasan, tidak perlu mempermasalahkan teknis sedari awal, karena tujuan awal kita adalah mampu menulis 500 kata per hari. Saya pun demikian saat ini mulai membiasakan diri menulis 500 kata per hari, dan ternyata semua itu membutuhkan disiplin diri dan komitmen yang kuat. Dalam prosesnya perlu semangat, ide yang mengalir dan stamina yang cukup kuat. Berbagai gagasan yang akan dituangkan dalam tulisan dan perlu dikembangkan dalam bentuk kata demi kata agar menjadi sebuah kalimat yang tersusun rapi, sehingga menjadi rangkaian sebuah tulisan. Hal

MENGENAL DUNIA JAMES BOND 007, DUNIA INTELIJEN

MENGENAL DUNIA JAMES BOND 007
DUNIA INTELIJEN
Oleh : Peri Irawan*

James Bond 007, nama tersebut identik dengan judul beberapa film yang menghiasi film layar lebar maupun layar televisi di rumah anda. Dan bila anda sering mendengar nama tersebut pastinya anda bakal memahami bahwa nama tersebut merupakan karakter fiktif agen M16 yang selalu hadir dalam genre film aksi laga spionase yang sudah dibuat sejak film pertama kalinya pada tahun 1962 yang berjudul Dr. No, kemudian berlanjut dengan judul film lainnya seperti ; Live and Let Die, GoldenEye, Thunderball, Die Another Day, Casino Royale dan judul film yang terbarunya SkyFall. Karakter James Bond 007 digambarkan sebagai seorang pria yang tampan, macho, cerdas, parlente (keren), jago berkelahi dan pandai memikat hati wanita yang baru dikenalnya.

James Bond 007 bisa dikatakan tokoh fiktif dalam dunia intelijen. Meskipun M16 (Badan Intelijen Inggris Raya) tempatnya bekerja memang benar-benar ada. James Bond 007 sebagai agen intelijen M16, dikisahkan sangat piawai dalam melakukan penyamaran (undercover), menyusup ke tengah-tengah pihak lawan, mampu masuk ke dalam ruang khusus milik lawan yang diduga menyimpan informasi rahasia dan juga ahli sabotase. Didukung dengan peralatan yang canggih dan modern serta dana operasional yang besar, James Bond 007 bisa dengan mudah bertugas dan melaksanakan misi dimanapun saja sesuai misi tugas yang diberikan kepadanya.


Dalam film James Bond 007, kita disugguhkan dengan gambaran pekerjaan seorang petugas intelijen yang beresiko dan menantang maut,  sulit dan berbahaya. Namun tahukah anda apa esensi dari Intelijen itu sendiri? Intelijen itu adalah sesuatu  yang sebenarnya sederhana, telah ada sejak pertama kali manusia ada di muka bumi ini. Intelijen adalah kata lain kecerdasan, piranti lunak yang sudah satu paket di dalam tubuh manusia yang utuh. Intelijen adalah buah dari kecerdasan manusia. Pada dasarnya setiap langkah dan tindakan seseorang senantiasa didahului dengan kegiatan intelijen. Mengapa demikian? Karena dalam pengambilan keputusan, seseorang akan didahului dengan pertimbangan yang matang, tentang baik dan buruknya, menguntungkan atau merugikan, serta pemilihan alternatif yang paling baik dengan resiko sekecil-kecilnya. Itulah pola pikir intelijen


Mengapa sebagian besar orang menyukai film-film yang berkaitan dengan intelijen seperti halnya James Bond 007, Sherlock Holmes, Mission Impossible dan serial kartun Detektif Conan? Hal itu karena :

Pertama, manusia selalu ingin tahu, apalagi berkaitan dengan masalah yang ada hubungannya dengan dirinya dan para pesaingnya.

Kedua, manusia suka terhadap hal-hal bersifat rahasia. Hal inilah yang menyebabkan mengapa banyak kalangan ibu-ibu/wanita suka bergosip ria kalau sudah berkumpul bersama.

Ketiga, manusia senang dengan tantangan.

Mari kita jelajahi apa yang biasa dikerjakan oleh seorang agen intelijen seperti layaknya tugas James Bond 007 itu. Pada dasarnya seorang agen intelijen bertugas mencari informasi terhadap orang, obyek maupun kegiatan/operasi musuh. Bentuk informasi bisa berbentuk tulisan, suara, gambar, audio visual, dokumen-dokumen dan data digital. Sehingga dalam proses pencarian informasi tersebut dikembangkanlah taktik-taktik intelijen agar setiap agen intelijen bisa mendapatkan informasi yang sebanyak-banyaknya, up date dan valid. Taktik-taktik tersebut diantaranya ;

1.    Observasi dan Deskripsi. Dalam teknik ini seorang agen intelijen berusaha mendapatkan informasi dengan cara mengamati dan menggambarkan obyek intelijen yang sedang diamati. Bagi seorang agen intelijen gambar Handphone yang sederhana di samping kanan tulisan ini akan diamati dengan detail. Mulai dari dimensi Hp, berat barang, nama, jenis, type, program aplikasi dan kegunaannya, bisa difungsikan untuk apa saja dan lain sebagainya. Semakin detail semakin baik dan lengkap informasi yang di dapatkan. Hasil pengamatan tersebut kemudian dideskripsikan kembali melalui bentuk tulisan untuk dilaporkan dan digunakan oleh para User.



2.  Ellyciting/monitoring, teknik mendapatkan keterangan informasi dari pernyataan pihak lawan tanpa diketahui pihak lawan bahwa dirinya sedang diamati. Dan pihak lawan benar-benar tidak mengetahui bahwa yang sedang berbicara dengannya adalah seorang agen intelijen yang memiliki misi tertentu.

3. Surveillance, merupakan teknik mendapatkan informasi dengan cara mengikuti dan memperhatikan jejak-jejak atau tanda-tanda yang ditinggalkan oleh lawan/sasaran intelijen. Hal ini mirip dengan pengungkapan kasus oleh Detektif di film-film.

4.   Tailing adalah cara mendapatkan informasi secara langsung dengan mengikuti lawan/sasaran intelijen. Dimana sasaran tidak mengetahui dirinya sedang diawasi oleh agen intelijen. Kata lainnya adalah teknik menguntit.


Ilustrasi : Teknik Penyadapan 

5.     Penyadapan/Taping adalah teknik mendapatkan informasi dengan cara melakukan penyadapan sistem komunikasi lawan/sasaran intelijen seperti telepon, jaringan internet, surat elektronik (e-mail) dan jaringan radio komunikasi, yang dilakukan secara tersembuyi (clandestine) tanpa diketahui oleh sasaran dan pihak-pihak lain. Cara ini sering dipakai KPK untuk mengungkap kasus korupsi dan menangkap para koruptor.

6. Penetrasi merupakan teknik mendapatkan informasi dengan cara penyusupan ke dalam organisasi musuh/sasaran intelijen, baik seorang agen intelijen langsung ataupun dengan cara menempatkan informan langsung ke organisasi musuh. James Bond 007 sering melakukan teknik ini di dalam film-filmnya.

7.   Surreptition Entry, yaitu teknik mendapatkan informasi dengan cara memasuki suatu tempat, ruangan ataupun bangunan yang diduga tersimpan informasi intelijen yang dibutuhkan. Tanpa diketahui oleh pihak lawan, dan meninggalkan tempat tanpa meninggalkan jejak/bekas aksi intelijen.

Dalam rangka pengembangan diri, ketujuh teknik intelijen tersebut bisa kita gunakan dalam kegiatan sehari-hari untuk mendapatkan informasi. Kita serasa menjadi seorang petugas/agen intelijen sungguhan. Sangat menarik, menantang dan menuntut kecerdasan. Selanjutnya terserah anda mau melakukan apa dengan teknik-teknik intelijen tersebut, yang terpenting anda tidak melakukan pelanggaran hukum dan melanggar privasi orang lain. Selamat! Sekarang anda sudah memasuki dunia James Bond 007, dunia Intelijen, dunia yang penuh tantangan, improvisasi dan kreativitas.

Demikianlah, semoga artikel ini bisa menginspirasi dan bermanfaat bagi para pembaca sekalian di mana pun Anda berada. Salam Sukses Salam Pembelajar.

*) Penulis adalah pengasuh blog di www.visionerpd.blogspot.com

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

CIRI KHAS PRIBADI UNGGUL

MUTIARA DI DALAM LUMPUR